Hari: 11 Agustus 2004

Imam Mahdi adalah Batas antara Tanda-Tanda Kecil dan Tanda-Tanda Besar Kiamat (4 dari 9)

Hadits-hadits Nabi Muhammad SAW yang menerangkan tentang Imam Mahdi AS adalah sangat banyak sehingga mencapai tingkatan hadits mutawatir. Hadits mutawatir adalah hadits shahih yang diriwayatkan oleh suatu jamaah (sekelompok orang) yang tsiqah (terpercaya, hati-hati, dan berkepribadian tinggi). Karena itu mengetahuinya adalah wajib menurut jumhur (hampir semua) ulama, mengamalkannya adalah wajib dan orang-orang yang mengingkarinya dapat menjadikannya sebagai orang kafir. Masalah al-Mahdi termasuk dasar pokok yang dibahas dalam buku ini, dimana